MYBALISTORY.COM – Salah satu tempat wisata di Bali yang paling sering dikunjungi adalah pantai. Ada…
Tempat Wisata di Bali yang Wajib di kunjungi Saat Berlibur di Bali
Saat akan berlibur ke Pulau Bali hal yang pasti akan dipikirkan oleh orang yang ingin berlibur adalah apa saja sih Tempat Wisata di Bali yang wajib dikunjungi? Mengapa beberapa orang ingin menanyakan pertanyaan seperti itu? Ini menunjukkan kita semua ingin benar-benar bisa berlibur ke Bali dan mengunjungi tempat-tempat yang paling favorit, populer dan yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan yang berlibur ke Bali.
Tentu ini bukan karena tanpa alasan mengapa kita wajib mengunjungi tempat-tempat favorit yang wajib dikunjungi. Biasanya orang ingin mengabadikan moment saat liburan mereka di tempat-tempat yang orang lain tahu kalau kita sedang ada di Bali. Apalagi di zaman yang serba digital ini, di mana sosial media menjadi tempat pertama untuk membagikan foto-foto kebahagian kita.
Tempat Wisata di Bali yang Wajib dikunjungi pilihan kami akan langsung membawa Anda ke tempat-tempat terkenal dan yang memiliki pemandangan yang Indah di Bali. Tempat wisata pilihan kami ini memang tempat-tempat wisata yang paling banyak dikunjungi wisatawan yang berlibur ke Bali.
Berikut ini Referensi Tempat Wisata di Bali yang Wajib Anda kunjungi pilihan My Bali Story. Semoga informasi ini bisa membuat Anda menemukan tempat terbaik di Bali dengan waktu berlibur Anda yang singkat.
1 Pura Tanah Lot Bali
Tanah Lot Menjadi Icon Pariwisata Bali. Siapa yang belum pernah mendengar tentang tempat wisata yang paling terkenal di Bali ini? Jika orang asing tidak tahu Indonesia mereka pasti tahu Tanah Lot Bali. Yang menjadi daya tarik orang untuk mengunjungi Tanah Lot adalah keunikan penempatan dan pembangunan pura Tanah Lot yang sedikit berbeda dari pura-pura lain yang ada di Bali. Pura ini dibangun di atas sebuah batu karang yang sangat besar di pinggir pantai. Jadi pada saat air laut pasng otomatis jalan untuk menuju pura ini akan tertutup oleh air.
Orang ke Tanah Lot karena ingin menikmati pemandangan matahari terbenamnya dengan siluet pemandangan pura. Jadi kalau kamu ke sini siang hari sebaiknya menunggu sampai sore hari karena kamu bisa mengabadikan moment saat matahari terbenam. Biasanya tempat ini ramai pada jam 17:00 pada saat sunset. Untuk informasi lebih lengkap Tentang Tanah lot Baca di sini.
2 Pura Uluwatu Bali
Uluwatu salah satu tempat yang paling terkenal, di sini aberdiri Pura Uluwatu yang dibangun di tepi tebing di semenanjung Barat daya. Saya jamin kalau kalian ke tempat ini akan seru banget, spot-spot untuk foto juga ciamik sekali. Apa saja yang bisa kita lakukan di tempat ini?
- Anda bisa melihat monyet (kera)
- Melihat Pura dengan arsitektur yang sangat khas dan unik.
- Bisa melihat pemandangan laut dari atas tebing, ujungnya Bali.
- Menonton Tari kecak dengan background sunset yang sangat indah.
3 Pura Besakih Karangasem Bali
Salah satu Pura terbesar Umat Hindu di Bali adalah Pura Besakih. Pura ini memiliki banyak Pura, karena memiliki banyak Pura maka Pura Besakih menjadi Pura Terbesar di Bali. Bayangkan saja kalau Anda ingin melihat semua Pura yang ada di sini maka dibutuhkan waktu lebih dari satu hari, biasanya kalau wisatawan ke sini mereka hanya mengunjungi Pura yang utama saja, yaitu Pura Penataran Agung. Jam bekunjung untuk wisatawan adalah jam 08:00 – 17:00, tetapi untuk mereka yang ingin sembahyang di Pura ini di buka 24 jam setiap harinya.
4 Tegallalang Rice Terraces
Jika kamu ke ubud kamu akan melihat pemandangan sawah yang sangat Indah. Udara di sini sangat sejuk dan menyegarkan. Sawahnya berbentuk terasering dan sangat indah untuk foto-foto. Untuk bisa foto di sini kamu akan dikenakan biaya yang tidak terlalu mahal. Cocoknya ke sini ya saat padi belum di panen, kalau sudah di panen tentu kurang bagus. Di pinggir jalan kamu bisa membeli oleh-oleh dan kalau mau makan juga bisa karena di sini banyak sekali berjejer restoran kecil dengan pemandangan yang Indah.
5 Pantai Pandawa Desa Kutuh
Pantai Pandawa Bali yang berlokasi di Desa Kutuh adalah salah satu pantai yang memiliki pantai dengan pasir putih. Pantai pandawa ini juga dikenal dengan sebutkan secret beach of Bali dan masyarakat yang tinggal di sekitar pantai ini lebih mengenalnya dengan sebutan pantai kutuh. Apa saja yang bisa kita lakukan di pantai ini?
- Bermain kano
- Berenang di pantai ini sangat aman karena airnya tenang
- Dari sekian banyak pantai, saya baru melihat pantai ini yang memiliki penjagaan dan dikelola dengan sangat apik
- Setelah dari panti bisa ke GWK, Pura Uluwatu, Jimbaran dan Tanjung Benoa
6 Ubud Monkey Forest
Ini salah satu ikon wisata yang ada di Bali Ubud Monkey Forest atau yang juga dikenal dengan nama Tempat Wisata Mandala Wisata Wenara Wana. Ada pepatah yang mengatakan kalau belum ke tempat ini berarti belum ke Bali. Kalian tidak usah takut dengan tempat wisata ini meskipun monyet-monyet di sini liar, karena pegawai tempat wisata ini akan membantu Anda jika memang diperlukan. Untuk informasi lebih lengkap tentang Ubud Monkey Forest silahkan baca di sini.
7 Pantai Kuta Bali
Ini Pantai yang sangat-sangat terkenal di seluruh dunia, kalau ke Bali belum melihat pantai ini ya belum ke bali. Ini tempat wisata yang paling favorit dan penuh dengan wisatawan banget. Pantainya yang berwarna putih, luas dan landai membuat orang suka ke tempat ini. Kalau berenang di tempat ini hati-hati ya, ombaknya agak besar dan suka menarik ke tengah laut, tetapi tenang saja di pantai Kuta ini ada penjaga pantainya yang selalu mengawasi dan memberikan pertolongan kepada para pengunjungnya.
8 Garuda Wisnu Kencana (GWK)
GWK atau yang juga dikenal dengan Tempat Wisata Garuda Wisnu Kencana. Buat yang dulu sudah pernah ke tempat ini sekarang musti ke tempat ini lagi, karena sekarang Patung garuda Wisnu kencana sudah lengkap dan berdiri jadi satu semua. Patung Garuda wisnu kencana ini salah satu patung tertinggi di dunia lho. Selain bisa melihat patung, kamu di sini bisa lihat tari kecak Bali dan pertunjukan film animasi petualangan garuda cilik.
9 Tempat Wisata Kintamani Bali
Kintamani terletak di kabupaten karangasem Bali. Kintamani menjadi tempat wisata yang sangat populer dan wajib kamu kunjungi. Udara di sini sangat segar karena berada di daerah pegunungan, Danaunya yang indah dan Gunung batur yang terkenal. Kita bisa menikmati makanan di restoran yang ada di di kintamani. Di kintamani kita bisa mandi air panas.
10 Pura Ulun Danu – Danau Beratan Bedugul Bali.
Tempat ini salah satu ikon Bali dan wajib untuk dikunjungi saat berlibur ke pulau Bali. Bahkan gambar Pura ini ada di salah satu uang Republik Indonesia. Tempat wisata ini namanya Pura Ulun danu yang berada di tengah-tengah danau beratan bedugul Bali.
Tempatnya yang unik membuat banyak wisatawan datang untuk melihat tempat ini dan menikmati pemadangan dan udara yang sejuk.
11 Bali Safari Marine Park
Bali safari Marine Park adalah kebun binatang terbesar di bali. Tempat ini adalah sebuah rumah bagi hewan-hewan yang dilindungi dan semuanya berkeliaran dengan bebas tetapi tetap dalam satu kandang yang sangat luas. Kandangnya dibuat seperti habitas asli mereka. Di sini kamu bisa berkeliling dengan bus untuk melihat seluruh hewan-hewan yang ada di sini. Di sini juga ada pertunjukan hewan di jam-jam tertentu. Memang biayanya sedikit mahal mungkin untuk satu orang sekitar Rp.150.000an (harga pasti akan selalu berubah) jadi kalau kamu ke sini 8 orang sudah lumayan keluar uangnya.
12 Tanjung Benoa Bali
Mau main permainan air maka kamu wajib ke tempat ini, Tanjung Benoa Bali. Tempat ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan domestik dan mancanegara. Tempat ini di sukai karena banyak aktivitas permainan air atau watersport. Apa saja yang bisa kita lakukan di sini?
- Parasailing
- Wisata ke Pulau penyu
- Bermain jet ski
Pasti banyak yang penasaran berapa harganya kalau main permainan di sini? Pasti mahal ya, apalagi kalau di tahu orang yang lagi berlibur, bisa main tembak saja kali.
Memang permainan watersport di pantai ini bisa dibilang tidak murah-murah sekali. Tetapi kalau kalian pinter-pinter nawar bisa dapat harga yang murah juga. Ada yang mengatakan jika kita memesan permainan air secara online untuk permainan Watersport Tanjung Benoa maka kita akan mendapatkan harga yang jauh lebih murah.
13 Pantai Jimbaran Bali
Pengen makan seafood di Bali? Maka kamu wajib ke Pantai Jimbaran yang terkenal dengan seafoodnya. Makan sambil melihat pemandangan pantai dan matahari terbenam adalah sesuatu hal yang sangat romantis. Waktu yang tepat untuk makan di sini adalah sore hari sebelum sunset datang.
Memang sih makan makanan seafood tentu tidak murah-murah amat seperti kita makan di warung tegal atau warung padang. Yang pasti tidak mahal-mahal amat dan kalau kalian makan di tempat ini musti hati-hati juga dengan beberapa tempat yang katanya suka main tembak harga dan biasanya mereka sudah kerja sama dengan para driver, jadi pastikan driver yang kamu sewa adalah orang yang terpercaya. Untuk Informasi makan Murah di Pantai Jimbaran bisa baca artikel di sini.
14 Pantai Nusa Dua
Nusa Dua tempat yang sangat terkenal akan keindahan pantainya. Nusa Dua sendiri mempunyai beberapa pantai. Namun pantai yang utama mereka ada di dalam kawasan pariwisata Nusa Dua Bali. Ini adalah kawasan pariwisata yang sangat mewah untuk kelas atas dan Nusa Dua selalu dijadikan tempat untuk mengadakan event-event besar kenegaraan. Untuk masuk ke kawasan ini Anda hanya dikenakan tiket parkir saja, tetapi sejak tahun 2019 mungkin sekitar bulan mei, semua pengunjung akan dikenakan tiket masuk, sayang sekali ya padahal dulu kalau saya mau ke sini tinggal jalan kaki atau naik motor saja, karena kos saya tidak jauh dari tempat ini. Bahkan kalau saya perhatikan tempat ini kalau sore selalu dijadikan tempat untuk olahraga penduduk sekitar yang tinggalnya tidak jauh dari sana.
15 Pantai Balangan, Jimbaran
Pantai Balangan adalah salah satu pantai yang paling bagus untuk bermain surfing. Pantai ini dulu dikenal dengan nama secret beach, karena memang waktu itu yang kepantai ini belum sebanyak sekarang ini dan waktu itu tempatnya masih sangat alami, saya bisa tahu karena saya juga pernah tinggal di perumahan balangan yang lokasinya tidak terlalu jauh dari pantai. Saya masih ingat dulu kalau mau ke pantai ini bersama istri dan teman saya yang dari Amerika yang juga sama-sam tinggal di Bali, pengunjung pantai balangan belum sebanyak seperti sekarang ini. Sekarang pantai ini sudah dikelola dan sudah lebih baik untuk jalan turun menuju pantainya. Pantai balangan adalah lokasi paling favorit untuk photo prewedding tamu-tamu dari china, taiwan dan jepang. Untuk informasi lengkap tentang Pantai Balangan silahkan baca di sini!
16 Pantai Dreamland Bali
Dreamland adalah objek wisata yang paling terkenal dan menurut saya tempat ini paling ramai dikunjungi sebelum pantai ini dikelola dan direnovasi (mungkin bahasa saya kurang tepat). Kenapa saya bisa tahu, karena dulu sebelum pantai dreamland seperti sekarang ini, tempatnya masih sangat alami sekali dan kalau kita mau turun ke pantai ini tuh kayaknya serem banget, karena jalannya harus turun ke bawah dan sangat curam. Tapi justru itulah masa-masa terkenalnya pantai ini. Sayang sekali setelah pantai ini dikelola dan direnovasi jalan menuju pantai yang dulunya unik dan alami, kini sudah tidak semenarik waktu itu. Tetapi Dreamland adalah salah satu pantai yang awal-awal terkenal sebelum ada pantai pandawa dan pantai-pantai lainnya, oleh karena itu kamu wajib ke pantai ini.
17 Pantai Suluban Uluwatu atau Blue Point Beach
Salah satu pantai yang juga wajib kamu kunjungi adalah pantai suluban Uluwatu atau yang juga dikenal dengan nama Blue Point beach. Ingat ya meskipun ada dua sebutan tetapi pantai yang di maksud sama. Pantai ini bisa disebut dengan nama Blue Point karena dulu banyak wisatawan asing yang tidak tahu nama pantai ini jadi kalau mereka mau ke pantai ini mereka menyebut nama hotel yang lokasinya tidak jauh dengan lokasi pantai ini yaitu Hotel Blue Point.
Memang lokasi pantai ini sedikit unik, kalau kita mau ke pantai ini pantai ini tidak terlihat alias tersembunyi oleh tebing karang yang sangat tinggi dan seperti Goa. Buat kamu yang suka nongkrong dan bermain surfing pantai ini sangat cocok buat kamu.
Tempat wisata di Bali sebetulnya masih banyak tetapi jika Anda liburan ke Bali daftar tempat wisata inilah yang paling wajib Anda kunjungi. Untuk bisa mengunjungi tempat-tempat wisata ini Anda bisa menggunakan kendaraan bermotor atau mobil yang bisa di sewa di seluruh kota Bali.
Memang kalau menurut saya pergi ke tempat-tempat wisata di Bali adalah dengan mengendarai kendaraan bermotor, alasannya karena mudah untuk parkir dan Anda bisa berhenti di mana saja terutama di lokasi-lokasi tertentu jika ingin mengambil foto dengan cepat lalu melanjutkan perjalanan kembali.
Selain menggunakan kendaraan bermotor Anda juga bisa menyewa mobil sekalian dengan supirnya, kenapa harus sekalian dengan supirnya? Karena Anda tidak perlu capek menyetir selama mengunjungi tempat-tempat wisata, pusing cari tempat parkir apalagi saat musim liburan tiba, biasanya susah sekali cari tempat parkir. Selain itu Anda tidak usah pusing-pusing cari lokasi tempat wisata yang akan dikunjungi. Kami memiliki beberapa supir yang jujur dan sangat familiar dengan objek-objek wisata Bali.
Jika kalian suka dengan artikel ini bantu kami share artikel ini kepada kenalan kalian dan follow kami di Instagram, Facebook dan channel YouTube My Bali Story.
This Post Has 0 Comments