Pantai Melasti (Melasti Beach) sering dikenal sebagai salah satu pantai terbaik di daerah ungasan Bali,…
Alasan Mengapa Berlibur Ke Bali Tidak Pernah Membuat Bosan
Bali memang selalu menjadi tempat tujuan berlibur yang diimpikan oleh banyak orang. Bukan hanya menjadi tujuan liburan terbaik untuk wisatawan lokal saja, tetapi seluruh wisatawan asing juga menjadikan Bali sebagai tempat berlibur favorit dan rumah ke dua mereka. Bali juga pernah mendapatkan penghargaan sebagai salah satu Pulau terbaik yang ada di Dunia pada tahun 2015.
Selain itu sampai hari ini, banyak sekolah-sekolah yang mengadakan study tour favorit mereka ke Bali pada saat menjelang liburan. Mereka yang ingin menikah juga banyak yang menjadikan Bali sebagai tempat pernikahan, honeymoon dan pengambilan foto prewedding.
Saya yakin sekali, mereka yang sudah pernah datang dan berlibur ke Bali pasti ingin mengulang kembali. Memang, tempat wisata yang ada di Bali sangat banyak. Tidak mungkin bisa di nikmati hanya dengan sekali datang. Selain itu daya tarik bali Bali sebagai tempat berlibur yang indah sangat kaut sekali.
ira-kira apa saja sih alasan orang-orang ingin berlibur ke Bali, meskipun sudah pernah ke Bali tapi masih ingin berlibur ke Bali lagi? MY Bali Story mencoba memberikan beberapa alasan mengapa orang tidak pernah bosan untuk ke Bali, versi My Bali Story ya.
1. Di Suguhkan Pemandangan Indah Sebelum Mendarat di Airport Ngurah Rai
Jika Anda berangkat ke Bali Pagi atau siang hari, bukan malam hari. Saat akan mendarat pastikan Anda tidak tidur di dalam pesawat, alasannya karena Anda akan melihat pemandangan yang cukup unik Tol Bali Mandara yang sekarang di nobatkan sebagai satu-satunya Jalan Tol Terindah Pertama yang ada di Indonesia dan Bali. Di bangun di tengah Laut yang menghubungkan antara kota Denpasar/Pelabuhan Benoa, Bandara Internasional Ngurah Rai dan Nusa Dua Bali. Sebanarnya Jalan Tol Bali Mandara bukan jalan tol pertama yang di bangun di atas laut sebelumnya ada jembatan suramadu. Jalan Tol Bali Mandara Mempunyai pemandangan latar belakang Gunung Agung. Pasti ini akan menambah keindahan dan keunikan jalan tol ini.
2. Budaya yang sangat kental dan Masih di Jaga sampai sekarang
Ketika ke Bali saya yakin bukan hanya pemandangannya saja yang menjadi daya tarik banyak orang. salah satu hal yang membuat orang tertarik adalah budaya Bali itu sendiri yang masih sangat kental dan di jaga hingga sampai sekarang ini.
Saya masih ingat sekali, pertama kali ke Bali selain pemandangan alam hal yang membuat saya tertarik adalah budaya dan adat istiadat Bali yang masih ada sampai sekarang. Sembahyang di Pura, latihan Gamelan di Banjar, pertunjukan tarian dan masih banyak lainnya. Hal yang jarang bisa Anda temuakan di kota lain adalah Anda bisa melihat ritual keagamaan saat berlibur ke Bali. Selain itu bangunan – bangunan yang ada di Bali sangat khas dan kemanapun Anda melangkah ciri khas bangunan Bali ini tidak akan pernah hilang, masih ada dan di jaga hingga saat ini.
3. Pemandangan Alam Bali yang tidak Membosankan
Kalau ke Bali sudah pasti ya ingin melihat pemandangan yang ada di Bali. Banyak orang yang menganggap Bali itu hanya pantai, sebenarnya tempat-tempat wisata di Bali bukan hanya pantai atau kuta saja, masih banyak tempat-tempat wisata tersembunyi lain yang bisa Anda nikmati selama berlibur di bali. Bali punya persawahan, danau dan air terjun, buat yang suka mendaki gunung Bali juga punya beberapa gunung yang terkenal.
4. Kerajinan Tangan Khas Bali untuk Oleh-oleh
Bali terkenal akan kerajinan tangan dan karya seni yang beraneka ragam. Mereka yang ke Bali pasti tidak akan bingung untuk membawa oleh-oleh apa setelah mereka pulang dari Bali. Mulai dari lukisan, ukiran, kain pantai, sandal, Silver, kerajinan rotan dan lainnya. Semua ini pasti juga menjadi salah satu daya tarik tersendiri.
5. Kuliner Bali, Hal yang selalu Ngangenin
Banyak yang ingin berlibur ke Bali karena berburu kulinernya. Menurut saya ini yang paling menjadi tujuan utama di era social media seperti sekarang ini. Nasi campur Bali, Ayam betutu, Sate Lilit Bali, Pie susu, Sate Babi Bawah Pohon, Sate Babi Pak Dobiel, Kacang Disko, Mak Beng dan masih masih banyak tempat-tempat kuliner lain yang bisa kita kunjungi.
6. Menyaksikan Pentas Ogoh-ogoh Bali
Buat kalian yang belum pernah merasakan nyepi di Bali bisa coba datang ke Bali pas hari Raya Nyepi. Sehari sebelum Nyepi, malam harinya ada pentas Ogoh-ogoh, Anda bisa menyaksikan pentas ogoh-ogoh ini. Psaat nyepi semua aktifitas di hentikan total, tidak ada yang keluar rumah, tidak ada yang bekerja di kantor semua harus diam di rumah tanpa penerangan. Semua lampu dan televisi harus mati. Memang untuk mereka yang tidak terbiasa dengan kegelapan dan berdiam diri di rumah pada saat nyepi pasti akan sangat membosankan.
7. Diving di Nusa Penida
Buat yang suka Diving kalian bisa ke Nusa Penida. Di sini Anda bisa diving untuk melihat berbagai macam spesies ikan contohnya seperti ikan yang sudah langka, Mola Mola yang mempunyai diameter 3 sampai dengan 4 meter.
8. Menikmati Air Terjun Bali
Bali juga mempunyai tempat wisata air terjun yang unik. Air terjun sekumpul, Air terjun Aling-aling dan beberapa air terjun lainnya. Tapi hati-hati ya kalau ke tempat wisata air terjun, biasanya jalannya licin karena ada batu dan air, jadi pastikan untuk berhati-hati saaat berjalan di sana.
9. Pantai Bali yang Tersembunyi
Bali itu punya banyak sekali pantai, saya saja yang sudah tinggal lama di Bali belum semua pantai saya kunjungi. Jadi pastikan kalau kalian ke Bali jangan hanya ke kuta saja, coba ke Pantai Virgin, Pantai Green Bowl dan beberapa pantai tersembunyi lainnya.
10. Pohon Raksasa Berlubang
Pasti banyak yang belum tahu tempat yang satu ini, atau mungkin sudah pernah lihat tapi tidak tahu kalau ini juga menjadi salah satu tempat yang unik untuk berfoto. Namanya pohon bunut bolong, pohon ini sudah berumur lebih dari satu abad lamanya, terletak di desa jembrana. Yang membuat unik adalah di tengah pohon ini terdapat lubang yang besar seperti goa.
11. Penginapa Bali yang Beragam
Liburan di Bali tidak seru kalau tidak menginap bukan? Nah, Bali mempunyai beragam penginapan mulai dari yang unik sampai yang modern, mulai dari yang murah sampai yang mahal ada. Buat mereka yang ingin berlibur dan datang lagi ke Bali karena penginapan yang ada di bali sesuai dengan kantong mereka masing-masing, tinggal pilih saja.
Nah bagaimana menurut Anda, Apakah yang kami sebutkan di atas menjadi salah satu alasan Anda untuk berlibur ke Bali? Jika Anda masih memeiliki alasan lain mengapa Anda dan orang-orang ingin datang kembali ke Bali, silahkan sebutkan melalui kolom komentar yang ada di bawah ini.
Jika kalian suka dengan artikel Alasan Mengapa Berlibur Ke Bali tidak Membosankan ini, Silahkan share artikel ini dan jangan lupa untuk follow kami di Instagram, Facebook dan channel YouTube My Bali Story. Jika Anda ingin membagikan pengalaman liburan kalian selama di Bali, silahkan kirim artikel kalian ke My Bali Story yang di lengkapi dengan foto-foto, informsi lengkap silahkan baca di halaman ini.
This Post Has 0 Comments